Foto: BAZNAS

Pimpinan BAZNAS Sulsel Menghadiri dan Menyalurkan Santunan Anak Yatim di Istighosah Kebangsaan Menjelang Ulang Tahun BAZNAS ke-23

15/01/2024 | BAZNAS SULSEL BAZNAS

Makassar, 15 Januari 2024 - BAZNAS Provinsi Sulawesi Selatan kembali menunjukkan komitmennya dalam memuliakan anak yatim dengan memberikan bantuan uang tunai pada acara Istighosah Kebangsaan, Pelantikan, dan Rapat Kerja Pimpinan Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan penuh makna ini dilaksanakan di Auditorium Drs. KH. Muhyiddin Zain Universitas Islam Makassar (UIM), Jl. Perintis Kemerdekaan No.29, Tamalanrea Indah, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar, pada Minggu, 14 Januari 2024.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat Muslimat NU, Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Si. didampingi Ketua Muslimat NU Provinsi Sulawesi Selatan, Prof. Dr. Ir. Hj. A. Majdah M. Zain, M.Si, Rektor UIM Al-Gazali, Prof. Muammar.

Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan BAZNAS Provinsi Sulawesi Selatan H. M. Irfan Sanusi Baco hadir bersama para Kiyai, Ulama, tokoh lintas agama, dan seluruh pengurus cabang muslimat NU Provinsi Sulawesi Selatan.

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Wakil Ketua 1 BAZNAS Provinsi Sulawesi Selatan, H.M. Irfan Sanusi Baco, sebagai wujud nyata kepedulian BAZNAS kepada anak yatim. Momen istimewa ini juga menjadi bagian dari rangkaian perayaan menjelang ulang tahun BAZNAS yang ke-23 pada tanggal 17 Januari 2024. Dalam usia yang semakin matang, BAZNAS terus memperkuat peran sosial dan keagamaannya untuk memberikan manfaat lebih luas kepada masyarakat yang membutuhkan.

Melalui bantuan ini, diharapkan dapat memberikan keceriaan serta harapan baru bagi anak-anak yatim, sekaligus menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam menebar kebaikan. Kegiatan ini tidak hanya menjadi momentum spiritual dan organisasi, tetapi juga simbol kolaborasi harmonis antara lembaga sosial dan keagamaan di Sulawesi Selatan.

Semoga langkah ini menjadi berkah dan membawa manfaat bagi semua pihak yang terlibat, selaras dengan semangat BAZNAS dalam melayani umat dan menyejahterakan masyarakat.

PROVINSI SULAWESI SELATAN

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ  |   2.2.12