Foto: BAZNAS

BAZNAS Sulsel Dukung Pembangunan Kantor BAZNAS Barru

16/05/2024 | BAZNAS SULSEL BAZNAS

Barru, 16 Mei 2024 – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Sulawesi Selatan turut berbahagia atas peletakan batu pertama pembangunan Kantor BAZNAS Kabupaten Barru yang dilaksanakan pada hari Kamis (16/5/2024). Acara yang berlangsung di depan Kantor Bupati Barru ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Bupati Barru, Ir. H. Suardi Saleh, M.Si., dan Kepala Bidang Koordinasi Nasional dan Pembina Wilayah IV Baznas RI, KH. Achmad Sudrajat.

Pembangunan kantor BAZNAS Barru ini menandai tonggak penting dalam upaya meningkatkan kualitas pengelolaan zakat di Kabupaten Barru. Dengan adanya kantor yang representatif, diharapkan BAZNAS Barru dapat menjalankan tugasnya dengan lebih optimal dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Ketua BAZNAS Sulawesi Selatan Dr. dr. H.M. Khidri Alwi, MA, M.Kes, menyampaikan apresiasi atas dukungan Pemerintah Kabupaten Barru terhadap pembangunan kantor BAZNAS Barru. “Kami sangat berterima kasih atas dukungan Bapak Bupati dan seluruh jajaran pemerintah daerah. Pembangunan kantor ini merupakan bukti nyata dari sinergi yang baik antara pemerintah dan lembaga amil zakat,” ujarnya.

“Prestasi yang dicapai oleh BAZNAS Barru menjadi inspirasi bagi BAZNAS kabupaten/kota lainnya di Sulawesi Selatan. Kami berharap dengan adanya kantor baru ini, kinerja BAZNAS Barru akan semakin meningkat,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua 1 BAZNAS Sulawesi Selatan, H. M. Irfan Sanusi Baco, menyampaikan bahwa pembangunan kantor BAZNAS Barru merupakan salah satu bentuk komitmen BAZNAS dalam meningkatkan profesionalisme pengelolaan zakat. “Kantor yang representatif akan memberikan fasilitas yang lebih baik bagi para amil zakat dalam menjalankan tugasnya,” ujarnya.

Dengan adanya kantor baru, diharapkan BAZNAS Barru dapat memberikan pelayanan yang lebih prima kepada masyarakat dan semakin memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga amil zakat.

PROVINSI SULAWESI SELATAN

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ  |   2.2.9